Sabtu, 17 Juni 2017

Arsenal Didesak Tak Pelit Berbelanja Pemain


Arsenal didesak tak pelit membelanjakan uang di bursa transfer musim panas ini. The Gunners dituntut untuk mendatangkan pemain dengan mentalitas untuk menang. Di Liga Inggris musim 2016/2017, Arsenal finis di posisi lima klasemen. Mereka pun gagal lolos ke Liga Champions.

Arsenal sudah berhasil mendatangkan Sean Kolasinac di bursa transfer kali ini. Tapi, pemain yang digaet dari Schalke 04 itu didapatkan secara cuma-cuma.

Sementara itu, Manchester City dan Manchester United sudah menggelontorkan banyak uang belanja pemain. City sudah mendatangkan Bernardo Silva dan Ederson. Uang sebesar 78 juta poundsterling dikeluarkan untuk menebus dua pemain itu.

The Red Devils baru saja mendapatkan satu buruannya. Victor Lindelof sudah didatangkan dari Benfica dengan nilai transfer sekitar 31 juta poundsterling. Eks pemain Arsenal, Emmanuel Petit, yakin tim London utara akan melakukan hal yang sama. Sebabnya, Arsenal dinilai mempunyai keuangan yang sehat.

"Saya yakin Wenger akan melakukan banyak perubahan dengan membelanjakan banyak uang untuk mendatangkan pemain dengan mentalitas untuk menang. Saya yakin beberapa pemain akan datang segera dan musim depan akan menjadi sangat berbeda untuk Wenger dan Arsenal."tutupnya.

Untuk Bermain Sbobet Bola dan Casino Dapat Mengikuti Panduan DAFTAR JUDI BOLA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar